West Ham United 2-1 AZ Alkmaar, Peluang The Hammers untuk Lolos ke Babak Final Semakin Besar

- 12 Mei 2023, 08:30 WIB
West Ham United memenangkan pertandingan leg pertama semifinal Liga Konferensi melawan AZ Alkmaar dengan skor 2-1
West Ham United memenangkan pertandingan leg pertama semifinal Liga Konferensi melawan AZ Alkmaar dengan skor 2-1 /instagram.com/@westham

RINGTIMES JATIM – West Ham United kembali memperbesar peluang mereka untuk memenangkan trofi di Liga Konferensi Eropa setelah mengalahkan AZ Alkmaar.

Pertandingan yang berlangsung di Stadion Olimpiade London tersebut berlangsung seru. West Ham United sempat mengalami ketegangan dan tertinggal di babak pertama.

Sebelum terjadinya gol, kotak penalti West Ham United beberapa kali terancam oleh para penyerang AZ Alkmaar. Hingga pada menit ke-41 Sven Maijnans benar-benar menjebolnya.

Baca Juga: AS Roma Sukses Memenangkan Pertandingan Atas Bayer Leverkusen dengan Skor Akhir 1-0

Gol pertama di pertandingan tersebut tidak mampu dibalas oleh para pemain tuan rumah hingga pertandingan di paruh pertama berakhir. 1-0 untuk keunggulan AZ Alkmaar.

Namun, tim asuhan David Moyes tersebut masih mampu bangkit dan menekan pertahanan musuh untuk membalikkan keadaan dan memenangi laga.

Hasilnya, dua gol tercipta dalam waktu yang berdekatan. Mohamed Said Benrahma mencetak gol penyeimbang pada menit ke-67 melalui dribbling yang luar biasa.

Baca Juga: Gol Federico Gatti Selamatkan Juventus dari Kekalahan Atas Sevilla di Semifinal Liga Europa Leg Pertama

Berselang 9 menit kemudian, Michail Antonio menggandakan skor West Ham United menjadi 2 gol. Bola liar di kotak penalti ia manfaatkan dengan baik menjadi angka tambahan.

Hingga pertandingan berakhir, tidak ada satu gol pun baik dari tuan rumah maupun tim tamu yang tercipta. Skor bertahan 2-1 bagi keunggulan West Ham hingga wasit meniup peluit panjang.

Halaman:

Editor: Heri Muftach Ridho

Sumber: UEFA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah