Rumor Perpindahan Neymar ke Manchester United Mendapatkan Jawaban dari Erik Ten Hag

- 25 Mei 2023, 19:13 WIB
Casemiro membujuk Neymar ke Manchester United. Gelandang bertahan milik Manchester United yang didapatkan dari Real Madrid musim panas lalu membujuk Kompatriotnya, Neymar, ke Old Trafford
Casemiro membujuk Neymar ke Manchester United. Gelandang bertahan milik Manchester United yang didapatkan dari Real Madrid musim panas lalu membujuk Kompatriotnya, Neymar, ke Old Trafford /Helmiyadi Unzir/

RINGTIMES JATIM – Baru-baru ini, manajer Manchester United, Erik Ten Hag telah menjelaskan tentang perburuan kontrak dari penyerang asal klub PSG, Neymar.

Sebab, banyak rumor dari berbagai sumber yang mengatakan bahwa sang bintang asal Brasil tersebut akan pindah dari klub meski kontraknya masih tersisa hingga 2025.

Baca Juga: Mason Mount Isyaratkan Pindah dari Chelsea Musim Depan, Klub Raksasa Lain Mulai Mendekat

Melansir pemberitaan dari media Prancis, L’Equipe, ‘The Red Devils’ Manchester United menginginkan sang penyerang tersebut untuk berlabuh ke Old Trafford.

Laporan itu juga mengatakan bahwa Erik Ten Hag sedang mencari seorang superstar untuk membantu memimpin proyeknya, seorang pemain dengan pengalaman di kancah Eropa.

Baca Juga: Pep Guardiola Menjelaskan Kondisi Phil Foden dan John Stones yang Sempat Cedera di Laga vs Brighton

Erik Ten Hag mendapatkan pertanyaan serius tentang apakah klub tertarik untuk mengamankan layanan Neymar di musim panas, ia memberikan jawaban yang jelas.

"Ketika saya punya berita, saya akan memberitahu Anda," ucapnya pada hari Kamis saat Manchester United memulai persiapannya untuk bertanding menghadapi Chelsea. 

Baca Juga: Prediksi Pertandingan Manchester United vs Chelsea, Selangkah Lagi untuk Mengunci Tiket Liga Champions

Neymar telah menarik minat dari beberapa pelamar di masa lalu, termasuk Man United dan Chelsea. Hal tersebut terus menguat menyusul rumor yang beredar belakangan ini

Halaman:

Editor: Heri Muftach Ridho

Sumber: talkSPORT


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x