Pemkab Malang Kembali Fasilitasi Mudik Gratis Setelah Tiga Tahun Pandemi

- 20 April 2023, 05:00 WIB
Pemkab Malang berangkatkan 359 peserta dalam program mudik gratis
Pemkab Malang berangkatkan 359 peserta dalam program mudik gratis /Pemkab Malang/

RINGTIMES JATIM- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang akhirnya kembali menggelar mudik gratis untuk 359 warganya setelah absen tiga tahun akibat pandemi.

Ratusan warga Malang tersebut dapat menikmati mudik gratis ke berbagai daerah pada acara pelayanan yang diselenggarakan Pemkab Malang untuk menyambut perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah.

Dalam sambutannya, Bupati Malang M Sanusi menyampaikan rasa syukurnya karena pandemi Covid-19 telah berakhir dan program mudik gratis dapat kembali terlaksana.

Baca Juga: Arus Lalu Lintas Kendaraan Menuju Malang Terpantau Lancar Jelang Mudik Lebaran

“Mudah-mudahan, fasilitas yang disediakan oleh Pemerintah Kabupaten Malang ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat Kabupaten Malang maupun warga pendatang yang selama ini berdomisili di wilayah Bumi Kanjuruhan,” harap seperti yang dilansir dari Antara pada Selasa, 18 April 2023.

Selain itu, ia juga berharap bahwa program mudik gratis yang digagas Pemkab dapat meringankan beban pengeluaran masyarakat untuk biaya transportasi saat akan merayakan Lebaran ke kampung halaman.

Sanusi juga berharap melalui program mudik gratis tersebut para peserta dapat segera berkumpul bersama keluarga tersayang untuk larut dalam menyambut datangnya perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah di daerah asal.

Tak lupa, dirinya juga berpesan kepada para pemudik untuk senantiasa menjaga kesehatan, keselamatan dan keamanan selama dalam perjalanan.

Menurutnya, pelaksanaan mudik gratis juga akan dilakukan evaluasi sebagai upaya meningkatkan pelayanan untuk tahun-tahun berikutnya.

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah