Dibuka, Jembatan Gladak Perak Lumajang Ramai Diserbu Wisatawan

- 25 April 2023, 15:45 WIB
Jembatan Gladak Perak Lumajang atau Besuk Kobokan
Jembatan Gladak Perak Lumajang atau Besuk Kobokan /Antara/

RINGTIMES JATIM- Jembatan Gladak Perak Lumajang yang baru dibuka beberapa waktu lalu untuk uji publik kini ramai diserbu wisatawan.

Jembatan yang berada di Jalan Raya Dampit-Lumajang No.335, Krajan, Jarit, Kecamatan Candipuro tersebut menjadi spot wisata terkini di Lumajang saat libur Lebaran.

Jembatan yang memiliki nama baru sebagai Besuk Kobokan itu disebut para pemudik membuat perjalanan makin nyaman karena jarak tempuh yang kian singkat.

Baca Juga: Polres Malang Gelar Program Balik Mudik Gratis 2023

“Alhamdulillah jalannya sudah bagus, diperbaiki dan jembatannya sudah difungsikan dengan baik sehingga jarak tempuh jika lewat selatan lebih singkat daripada lewat utara,” ungkap pemudik asal Blitar Nur Saifuddin dilansir dari Antara pada Rabu, 19 April 2023.

Hal senada juga diungkapkan pemudik asal Malang Arif Wijayanto yang mengatakan perjalanan kian singkat karena ia sebelumnya harus memutar jauh dengan melewati Curah Kobokan untuk sampai ke Lumajang.

Namun yang unik, banyak dari para pemudik menyempatkan diri untuk berhenti di area sekitaran jembatan yang pengerjaannya baru selesai pada April 2023 tersebut.

Banyak di antaranya yang berhenti untuk sekedar mengambil gambar, namun tak sedikit pula yang berhenti untuk beristirahat setelah melakukan perjalanan panjang.

Ramainya pemudik yang memilih berhenti di area jembatan dimanfaatkan masyarakat dan para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk mengais rezeki.

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah